BR-V II Sumbul ,Sumatera Utara,08 Januari 2026 – Untuk membersihkan Pohon tumbang di Jalan Lintas Sidikalang – Medan maka Koramil 01/ Sumbul bekerja sama dengan Polsek Sumbul dan PLN untuk memperlancar arus lalu lintas bagi warga dan pengguna jalan di Sumbul, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara pada Kamis ( 08/01/ 2026).
Dalam kegiatan pembersihan pohon tumbang tersebut adalah merupakan suatu bentuk kepedulian Babinsa , Polsek Sumbul dan PLN demi kenyamanan warga dalam melakukan segala aktivitas .
Dengan demikian maka selain kebersihan jalan Sidikalang – Medan tali juga untuk melancarkan arus lalu lintas bagi pengguna jalan dan akan selamat dari hal yang tidak diinginkan di lokasi tersebut.
Tim Babinsa dan Personil Polsek Sumbul dan PLN bekerja sama memotong
,membuang dan membersihkan sampah pohon tersebut.
Kerjasama yang baik antara TNI , Polri dan PLN merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam menangani hambatan dan gangguan keamanan di wilayah tugas yang memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga dan juga menjadi motivasi bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan kebersihan jalan sehingga segala aktivitas warga boleh berjalan dengan baik dan Lancar.
Prihal tersebut disampaikan oleh Babinsa ,Serda E Simbolon pada Media ,Kamis 08/01/2026.
” Kami selalu siap untuk membantu masyarakat terutama dalam kondisi darurat seperti ini , ” terang Serda E Simbolon.
Kegiatan pembersihan Jalan Lintas Sidikalang – Medan ini telah dilaksanakan dengan baik semoga lingkungan dapat bertahan dalam segala iklim dan cuaca yang sering mengalami gangguan kenyamanan warga dan biarlah keamanan dan keselamatan pada warga dalam menjalankan aktivitas .
Inilah pentingnya kerjasama dan kebersamaan semua pihak yang terkait bersama dengan warga dalam menghadapi segala situasi dan segera dilakukan langkah nyata untuk menanganinya.
Ditulis oleh : Eko

