Beritarepublikviral.com || Gresik Dalam upaya menjaga konsistensi kegiatan sosial dan kemanusiaan, Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (LSM GMBI) Distrik Gresik kembali menggelar giat rutin bertajuk aksi menyenangkan anak yatim dan duafa. Kegiatan kali ini dikemas berbeda dengan menghadirkan nuansa riang dan penuh keceriaan, yang dilaksanakan di Wana Wisata Abah Tani, Kecamatan Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto, Minggu (28/12/2025) pagi.
Berbeda dari kegiatan santunan pada umumnya, LSM GMBI Distrik Gresik mengajak puluhan anak yatim dan duafa untuk menikmati suasana wisata alam yang asri dan renang. Anak-anak tampak antusias mengikuti berbagai kegiatan hiburan dan permainan edukatif yang disiapkan panitia, sehingga suasana keakraban dan kebahagiaan begitu terasa sepanjang acara.
Ketua LSM GMBI Distrik Gresik (Moh Hudin S. Pd) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen organisasi dalam menjalankan giat rutin sosial secara berkesinambungan. Menurutnya, selain memberikan santunan, pihaknya juga ingin menghadirkan kebahagiaan dan pengalaman berkesan bagi anak yatim dan duafa agar mereka dapat merasakan keceriaan seperti anak-anak pada umumnya.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin berbagi kebahagiaan, bukan hanya dalam bentuk materi, tetapi juga menghadirkan senyum dan tawa bagi anak-anak. Ini adalah bagian dari konsistensi LSM GMBI Distrik Gresik dalam mengawal kepedulian sosial,” ujarnya.
Selain menikmati wisata alam, anak-anak juga menerima santunan sebagai bentuk kepedulian. Kegiatan ini turut melibatkan pengurus dan anggota LSM GMBI Distrik Gresik yang secara langsung mendampingi anak-anak selama acara berlangsung.
- Dengan adanya kegiatan tersebut, LSM GMBI Distrik Gresik berharap dapat terus menumbuhkan rasa empati, solidaritas, dan kepedulian sosial di tengah masyarakat, sekaligus mempererat hubungan kemanusiaan antara organisasi dan warga yang membutuhkan.


